April 19, 2012

Terima Kasih, tnaydraed :)


Terimakasih
Untuk setiap kesejukan di tetesan embun dan hawa pagi hari
Untuk kehangatan di tiap pancaran mentari

Terimakasih
untuk wajah yang slalu muncul ketika kupejamkan kedua mata
untukmu yang mengukir tiap guratan senyum di bibirku akhir-akhir ini

Terimakasih
Untuk tiap kedamaian dalam dekap kelam malam kita
dan juga hembusan rindu di setiap rintik hujan yang membasahi tanah dan bebatuan kering

Maaf karena balasan yang kau harapkan tak kunjung sampai
bahkan balasan itu belum kubuat, apalagi kukirimkan padamu
Maaf atas ketidakmampuanku memberimu kebahagiaan yang sempurna

Aku tau suatu hari kebahagiaan akan datang untuk kita
Dan aku yakin kamu akan menemukan wanita yang lebih sempurna


now listening to : Cinta dan Luka

April 3, 2012

Kutipan Novel's Time :)

 Bagaimana kita bisa merasa kehilangan jika kita tidak pernah saling memiliki - @onlydika
 Hal yang paling kusuka ketika melihat timeline adalah timeline itu move on karena #quotestime nya @GagasMedia .Quotes dan tagline itu dicuplik , kok rada aneh, maksudnya dikutip, dari novel2 terbitannya. Check it out :D

- A Cat In My Eyes

Aku ingin kita bersama-sama lagi. Agar bisa berdua kita, berlari melacak masa tua bersama
Kau adalah aku, nyawa dari nyawaku
Kebahagiaan adalah ketika aku menyadari bahwa aku tak menjalin jejaring cinta sendirian, tetapi juga bersamamu
Jujur saja, aku telah tenggelam dalam kata-katamu, tersesat dalam matamu
Barangkali benar, cinta adalah saling bertukar, saling menangkap
Aku hanya ingin mengulang senja itu, mengenang kata-kata dan matamu. Ah, andai saja bisa kuakali waktu
Segala yang ada pada dirimu, bagiku, mengalir menikam hatiku, begitu saja. Begitu lembut. Begitu lurus

- A Lady's Pleasure.

Aku akan berjuang untuk memenangkanmu, untuk mempertahankanmu, dan untuk pantas memilikimu


Aku mencintainya dan aku ingin dia mengetahuinya


Kau memintaku untuk tidak mencampuri urusanmu, dan sebagai temanmu, aku tidak bisa melakukannya


Aku adalah kekasihmu,... bukan tawananmu

- Bidadari Seberang Jurang

Cintaku untukmu adalah yang terbesar yang pernah kutawarkan pada seorang perempuan. Sayang, kamu tak berniat menyambutnya

Aku sungguh menyesal, telah membuatnya menangis justru pada saat aku ingin membuatnya bahagia

I'll wait forever if I must

Kalau kamu mau aku mati, tembak mati saja aku..., biar aku langsung mati. Jangan kayak gini, aku mati pelan-pelan